Inilah Spesifikasi Samsung Galaxy S9 dan S9+

Duo smartphone Samsung ini merupakan penerus dari Galaxy S8 yang melenggang Maret 2017 di New York. Layaknya Galaxy S8, kedua seri Galaxy S9 hadir dengan desain Infinity Display alias bezeless.Bedanya, layar duo Galaxy S9 lebih lebar dengan rasio aspek 18,5:9.
 
DJ Koh, President and Head of Samsung’s IT and Mobile Communications Division

Peluncuran Galaxy S9 dan S9+ langsung dibuka oleh Head of IT and Mobile Communications Division Samsung DJ Koh. Ia mengatakan, Galaxy S9 dan S9+ merupakan bentuk dari ide dan passion pengguna telah mengubah semuanya menjadi kenyataan.
"Galaxy S9 dan S9+ mengubah hal yang mustahil menjadi bisa. Hari ini, kami mengumumkan smartphone dengan software terkuat, sebuah smartphone dengan keccerdasan yang terintegrasi dan telah tersimplifikasi," kata DJ Koh di panggung.
Soal layar, Samsung Galaxy S9 memiliki layar seluas 5,8 inci dan Galaxy S9+ didukung dengan layar 6,2 inci.
Galaxy S9 mengunggulkan teknologi kamera. Hal ini seiring dengan fokus Samsung dalam inovasi kameranya. Galaxy S9 memiliki kamera utama 12MP. Dan untuk pertama kalinya, smartphone Samsung seri S, yakni Galaxy S9+ memiliki kamera ganda 12MP.
 
Galaxy S9 | S9+
Kedua lensa Galaxy S9+ berjenis telephoto dan wide-angle, sehingga bisa menghasilkan foto berlatar bokeh atau depth live focus.
Ada beberapa keunggulan kamera Samsung Galaxy S9, seperti clue yang diunggah Samsung dalam videonya di channel resmi Samsung di YouTube beberapa waktu lalu.
Kamera smartphone ini dibekali kamera kemampuan dual aperture yang bisa mengadaptasi berbagai kondisi cahaya saat memotret. Dual aperture Galaxy S9 adalah F1.5, yang merupakan bukaan besar untuk mengakomodasi kondisi minim cahaya.
Kehadiran aperture besar (F1.5) pada Galaxy S9 ini merupakan yang pertama kalinya hadir pada smartphone. Tujuannya adalah menghadirkan fotografi low light lebih baik.
Karena kamera Galaxy S9 tidak hanya hadir untuk mengakomodasi fotografi dalam kondisi minim cahaya, Samsung menghadirkan aperture kedua yakni F2.4 pada kameranya agar tetap bisa memotret dalam kondisi cahaya normal.
Keunggulan kedua pada kamera Samsung Galaxy S9 adalah fitur perekaman super slow-motion yang menghasilkan video 960 frame per second (fps) dengan resolusi 1.080 piksel. Dengan fitur perekaman super slow-motion ini, pengguna Galaxy S9 bisa mengakomodasi pengguna merekam momen yang terjadi cepat menjadi bisa dinikmati dan ditampilkan dengan efek dramatis.
Dengan efek super slow-motion ini, perekaman sebuah momen cepat 0,2 detik bisa menjadi 6 detik.
Selain itu, perekaman dengan efek super slow-motion pada Galaxy S9 dan Galaxy S9+ bisa dilakukan secara multi-capture hingga 20 kali.
 
AR Emoji
Keunggulan kamera Samsung yang ketiga adalah adalah kemampuan Augmented Reality (AR) pada kamera yang direalisasikan menjadi AR Emoji. Dengan AR Emoji, pengguna bisa menjadikan fotonya menjadi emoji dalam bentuk GIF atau stiker. Asyiknya lagi, emoji-emoji ini bisa dikirim ke pesan instan dalam format GIF dan ditampilkan dengan baik pada smartphone merek lain, tak hanya smartphone Samsung. Sementara, untuk spesifikasi, duo Galaxy S9 melenggang dengan pilihan prosesor Snapdragon 845 atau Exynos 9810 yang biasanya ditujukan untuk pasar Asia. Terkait memori, Galaxy S9 dibekali RAM 4GB dengan ruang penyimpanan internal 64GB. Lain lagi dengan Galaxy S9+ yang memiliki RAM 6GB dengan pilihan ruang penyimpanan 256GB. Keduanya didukung ruang penyimpanan eksternal melalui slot MicroSD hingga 400GB.
Karena tak memiliki tombol Home, Samsung menghadirkan fitur keamanan fingerprint scanner di bodi belakangnya. Penempatannya pun berbeda dengan fingerprint pada Galaxy S8. Pada Galaxy S9, fingerprint scannerditempatkan di bawah kamera utama. Sementara, fitur keamanan lainnya masih sama dengan Galaxy S8, yakni pemindai wajah dan iris scanner.
Berikut adalah spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S9 dan S9+
HargaRilisGalaxy S9 (64) Rp11,499,000
Galaxy S9+ (64) Rp12,999,000
Galaxy S9+ (256) Rp14,499,000
BodiDimensiGalaxy S9 (147.7 x 68.7 x 8.5 mm), Galaxy S9+ (158.1 x 73.8 x 8.5 mm)
BeratGalaxy S9 (163 gram), Galaxy S9+ (189 gram)
Slot SimDual SIM
LayarTipeSuper AMOLED
UkuranGalaxy S9 (5,8 inci), Galaxy S9+ (6,2 inci)
Resolusi1.440 x 2.960 piksel, 18.5:9 ratio (~529 ppi density)
PlatformChipsetExynos 9810 / Qualcomm Snapdragon 845 (US)
CPUOcta-Core
GPUMali-G72 MP18 / Adreno 630 (US)
Sistem OperasiAndroid 8.0
MemoriRAM4 / 6 GB
Internal64 / 128 / 256 GB
EksternalmicroSD up to 400 GB
KameraBelakangGalaxy S9 (12 MP Dual-aperture F/1.5-2.4, Dual-Pixel, PDAF, OIS), Galaxy S9+ (Dual 12 MP Dual-aperture F/1.5-2.4, Dual-Pixel, PDAF, OIS)
Depan2160p@60fps, 1080p@240fps, 720p@960fps
FiturSuper slow-motion 960fps, Geo-tagging, simultaneous 4K video and 9MP image recording, touch focus, face/smile detection, Auto HDR, panorama
JaringanDataGSM / HSPA / LTE
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.0, A2DP, LE, aptX
GPSA-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO
NFCYa
LainnyaSensorIris scanner, fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, heart rate, SpO2
USBType-C
Jack audioYa
BateraiGalaxy S9 (3.000mAh), Galaxy S9+ (3.500mAh)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Inilah Spesifikasi Samsung Galaxy S9 dan S9+ "

Posting Komentar